KENANG-KENANGAN DARI DIVISI MANAGEMEN RISIKO KEPADA AHMAD ROHENDI DIREKTUR JAMKRIDA BANTEN PERIODE 2014-2024
Keterangan photo: dari sebelah kiri Hendra Aji Purnama (Kepala Bagian Managemen Risiko), Lala Surya Laksana (Kepala Divisi Managemen Risiko), Santy Karyati (Kepala Bagian Subrogasi), Hendri Dwi Permana (Staf Subrogasi), Ilham fuji hermawan (Kepala Seksi Klaim Konvensional), Nurul Aini (Staf Administrasi Kalim), Mila (Staf Administrasi) Sahrul (Staf Administrasi). Serang 1 November 2024, Satu Tempat Café & Resto
Acara pelepasan/pisah sambut pengurus PT. Penjaminan Kredit Daerah Banten pada Jumat 1 November 2024 bertempat di Satu Tempat Café & Resto di kota serang yang di hadiri oleh seluruh karyawan dan pengurus Perusahaan dalam hal ini termasuk jajaran Direksi Jamkrida Banten yang baru,yaitu Bapak Indriyanto Agus Wibowo sebagai Direktur Utama Jamkrida Banten dan Bapak Nizar sebagai Direktur Jamkrida Banten.
Dalam rangka memeriahkan acara tersebut Divisi Managemen Risiko tak luput ikut serta untuk memberikan kenang – kenangan atau tanda mata kepada Bapak Ahmad Rohendi Direktur Jamkrida Banten Periode 2014-2024, ujar Surya (Kadiv Menrisk Jamkrida Banten).